:: Informasi Detail Skripsi/Thesis ::

Kembali
Informasi Judul

Id : 25443
Call Number : 624.012.45(043) ROH s
Judul : Studi kasus mencari penulangan fondasi tiang bor yang optimal berdasarkan diagram gaya dalam pada tiang
Pengarang : Rohan, Kilian
Nim : 325180090
Kota : Jakarta
Tahun Terbit : 2022
Deskripsi Fisik : xviii, 140 p. : ill. ; 30 cm.
Pembimbing : 1.Prihatiningsih, Aniek
Bidang : 1.Teknik Sipil
Subjek : 1.Struktur Beton Bertulang
Abstrak : Fondasi merupakan salah satu bagian terpenting dalam sebuah struktur. Karena itu, perancangan dan pengerjaan fondasi harus dilakukan dengan teliti dan tepat, serta sesuai dengan peraturan yang ada. Salah satu jenis fondasi yang sering digunakan pada proyek pembangunan gedung dan struktur-struktur besar lainnya merupakan fondasi tiang. Distribusi daya dukung pada fondasi tiang berkebalikan dengan kedalaman. Bagian tiang yang dekat dengan gaya yang bekerja akan memikul gaya yang lebih besar dibandingkan bagian tiang yang berada pada kedalaman yang lebih dalam. Dengan mempehatikan hal tersebut, maka penulangan fondasi tiang dapat divariasi sesuai dengan distribusi daya dukung tiang. Penelitian ini akan dibantu dengan menggunakan program untuk mendapatkan penulangan tiang. Jenis fondasi tiang yang akan dianalisa merupakan fondasi tiang bor atau bored pile berupa end bearing pile, dengan data tanah yang berlokasi di Semarang. Analisis dilakukan terhadap tiga tiang dengan diameter 600 mm, 1000 mm, dan 1800 mm dengan panjang tiang 65 m. Dalam penelitian ini, akan dilakukannya analisa diagram gaya dalam yang terjadi pada tiang sehingga dapat diketahui nya letak dan kebutuhan tulangan sepanjang tiang. Kata kunci: bored pile, distribusi daya dukung, penulangan fondasi tiang, diagram gaya dalam, end bearing pile
File :

Kembali

Background