:: Informasi Detail Skripsi/Thesis ::

Kembali
Informasi Judul

Id : 25017
Call Number : 725.75(043) SAN p
Judul : Perancangan interior Martha Tillar Salon Day Spa, PIK (DI - 2115)
Pengarang : Sannia
Nim : 615170112
Kota : Jakarta
Tahun Terbit : 2021
Deskripsi Fisik : xiii, 106 p. : ill. ; 30 cm.
Pembimbing : 1.Dwiyanto, Stephanus
1.Dwiyanto, Stephanus
Bidang : 1.Desain Interior
Subjek : 1.Spa dan Resor - Desain Interior
Abstrak : http://repository.untar.ac.id/26953/ Stres tidak hanya dapat memberikan dampak negatif pada psikologis, namun juga penampilan dan kecantikan wanita atapun pria secara fisik sehingga berbagai tempat yang menyediakan fasilitas kecantikan dan kesehatan menjadi sangat penting. Berbagai tempat yang dapat memberi kebutuhan untuk memenuhi keinginan wanita dan pria untuk memaksimalkan penampilan fisiknya dapatsekaligus menjadi tempat untuk refreshing dan melepas stres sejenak. Salah satu tempat yang menyediakan fasilitas itu adalah Martha Tilaar yang sudah memulai sejarahnya sejak tahun 1970 dengan membuka salon dan akhirnya mengembangkan perawatan kecantikan tradisional berbasis tanaman herbal. Perancangan ini bertujuan untuk mengembangkan fasilitas Martha Tilaar menjadi lebih lengkap sehingga konsumen dapat memenuhi kebutuhannya untuk perawatan dan menghilangkan stres di satu tempat sekaligus. Selain itu, interior akan dirancang untuk tidak hanya dapat memberi kesan yang hangat dan rileks saja, namun juga segar, sejuk, agar konsumen dapat merasakan suasana baru terlepas dari sesaknya ibu kota dan merasa segar kembali untuk memulai kembali aktivitasnya. Gaya yang akan ditampilkan adalah gaya kontemporer dengan sentuhan elemen tradisional yang lebih spesifik dan distilasi bentuknya menyesuaikan gaya yang akan digunakan agar lebih mudah diserap oleh pelanggan yang datang.
File :

Kembali

Background