:: Informasi Detail Skripsi/Thesis ::

Kembali
Informasi Judul

Id : 24936
Call Number : 728.5(043) LIV p
Judul : Perancangan Interior Hotel Bintang Lima Aryaduta Jakarta (DI - 2034)
Pengarang : Livia, Elvi
Nim : 615170018
Kota : Jakarta
Tahun Terbit : 2021
Deskripsi Fisik : xiii, 145 p. : ill. ; 30 cm.
Pembimbing : 1.Yuni, Ika
1.Yuni, Ika
Bidang : 1.Desain Interior
Subjek : 1.Desain Interior - Hotel
Abstrak : http://repository.untar.ac.id/26859/ Hotel merupakan sebuah sarana untuk akomodasi baik untuk penginapan bagi para penduduk lokal maupun para wisatawan. Hotel adalah suatu jenis akomodasi yang dikelola secara komersial yang menggunakan sebagian atau seluruh bangunan yang ada untuk menyediakan fasilitas pelayanan jasa baik itu penginapan, makanan, dan minuman serta jasa yang lainnya dimana fasilitas dan pelayanan tersebut disediakan untuk para tamu yang ingin menginap, Hotel Aryaduta merupakan salah satu hotel berbintang lima di Jakarta yang telah berdiri sejak tahun 1974. Terbilang sebagai hotel senior di Jakarta, Hotel Aryaduta Jakarta terus mengembangkan fasilitas dan pelayanan yang semakin modern seiring perkembangan jaman. Umumnya masyarakat urban, terutama pebisnis, langsung mengetahui citra kemewahan dan kelas atas yang diwakilinya. Nama tersebut memang merujuk pada sebuah brand hotel kelas atas yang hadir di kota-kota besar Tanah Air. Namun, saat ini dunia sedang digemparkan dengan adanya Covid-19 dan pemberlakuan peraturan new normal. Perancangan interior hotel Aryaduta Jakarta dilakukan dengan menerapkan konsep yang berkaitan dengan new normal. Maka diharapkan dalam perancangan ini dengan menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah serta mengurangi penyebaran virus Covid-19 namun tetap nyaman bagi pengguna hotel. Kata Kunci: Aryaduta, Covid-19, Hotel, Jakarta, New normal.
File :

Kembali

Background